Pada tanggal 28 Pebruari 2024, Fakultas Hukum mendapat kunjungan dari Madrasah Aliyah Negeri Kabupaten Pekalongan, sebanyak 118 Siswa dan 11 pendamping. Kunjungan ini disambut hangat oleh Manajer Tata Usaha FH Undip, Bp. Darwanto, S.H. Adapun sambutan dari perwakilan Madrasah Aliyah Negeri Kabupaten Pekalongan, Drs. H. AM Alvi, M.Pd. “Alasan kita berkunjung kesini karena waktu anak-anak saya tanya, siapa yang mau kuliah di Undip? semuanya angkat tangan”, imbuh Drs H. AM Alwi, M.Pd. dalam sambutannya.
Sebagai tanda penghargaan, Madrasah Aliyah Negeri Kabupaten Pekalongan menyerahkan plakat kepada Fakultas Hukum Undip, dan FH Undip juga memberikan plakat kepada Madrasah Aliyah Negeri Kabupaten Pekalongan.
Acara dilanjutkan dengan selayang pandang pengenalan tentang sistem akademik FH Undip oleh Supervisor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FH Undip oleh Hendra Gunawan, S.T. Dalam paparan ini, siswa siswi diberi kesempatan untuk bertanya. Para siswa tampak sangat antusias dalam mengajukan pertanyaan dan berpartisipasi aktif dalam acara tersebut.
Komentar Terbaru